Dari Jalanan, Akun Ini Membuat Kita Tertawa Ironi



Orasimaya.blogspot.com - Dari Jalanan, Akun Ini Membuat Kita Tertawa Ironi. Jalan-jalan di sebuah kota memang menyimpan daya tarik sendiri, dan akun instagram ini mendokumentasikannya hingga menarik ribuan pengguna.

Adalah akun @visualjalanan yang telah memiliki sekitar 2000 foto ekspresi keresahan masyarakat dalam menghadapi hidup sehari-hari. Seperti tulisan, "ketok tiang listrik jika ada kejahatan" atau "setia itu menyakitkan" keduanya memiliki keresahan dan permasalahan sendiri.

Foto-foto lain bernada humor satir yang mengangkat tema permasalahan di negeri ini, seperti sepakbola nasional. "Sepak bola apa sepak duit ?" begitu tulisan yang direkam oleh @fidelfajri.

Sebagian diantaranya lagi berisi hal-hal sederhana seperti nama jalan unik (jalan pacar, jalan matematika) yang membuat kita tertawa kecil. Ada juga mimpi-mimpi supir truk yang dilukis di kendaraannya.

Visualjalanan dimotori salah satunya oleh Andang Kelana. Ia mengatakan, karya-karya @visualjalanan yang dibuat oleh warga inilah yang ingin mereka rekam. Selain karya grafiti, atau mural yang dibuat oleh seniman.

"Seni visual, sebenarnya bukan punya seniman saja, dari dulu pun dari zaman lukisan di gua, seni visual adalah punya masyarakat," katanya.

"Jadi ketika di jalan, ke mana pun, ya Anda bisa melihat seni di situ."




Mengenai Kritik DPR dan PSSI

@visualjalanan sudah sejak maret tahun 2012 lalu yang diprakarsai oleh kelompok seni audio visual forum lenteng dan kampung segart dan kini sudah memiliki 21 ribu pengikut di instagram.

Akun tersebut kini telah memiliki proyek kedua setelah dibuatnya sebuah situ visualjalanan.org yang awalnya untuk mendokumentasikan karya-karya seniman.

Andang sendiri mengaku iseng saja membuat akun ini di instagram. Namun, banyak orang yang tertarik dan menyetor fotonya dengan tagar #VisualJalanan.

Baca juga :


"Cukup kaget karena dari nol, sekarang sudah ada sekitar 2.000 foto. Saya melihatnya sekarang semakin banyak orang-orang yang mendokumentasikan visual di jalan dan semakin banyak yang suka dengan itu."

"Isu yang diangkat macam-macam. Lukisan-lukisan di belakang bak truk misalnya, atau coretan warga yang berisi informasi, kritik tentang DPR atau PSSI, sampai yang sifatnya vandalisme saja."


Related Posts:

0 Response to "Dari Jalanan, Akun Ini Membuat Kita Tertawa Ironi"

Posting Komentar